Selasa, 12 Agustus 2014

Kolipot


Kolipot - Masih banyak mungkin yang tak tau menau apa itu kolipod, kolipod adalah nama jenis daun yang  hidup di hutan, selain dihutan juga terdapat di halaman rumah yang sengaja di tanam masyarakat. Selain itu, bagi masyarakat mongondow daun itu difungsikan sebagai  pembungkus nasi, hal ini dilakukan agar nasi tersebut tidak cepat busuk.

Jauh sebelumnya, pada masa lampau kolipot ini memang sudah digunakan oleh masyarakat mongondow, pada kegiatan-kegiatan tertentu misalnya pada sebuah pernikahan, atau mungkin pada saat bepergian jauh. Selain fungsinya sebagai menjaga keawetan  nasi juga mempunya sisi rasa khas tersendiri.

Sementara itu, mantan Ketua Aliansi masyarakat adat Bolaang Mongondow (amabom) Zainal Abidin Lantong ketika ditemui dirumah kediamanya, menurut dia kolipod ini punya nilai tersendiri dimana mampu menjaga keawetan nasi hingga berhari-hari seharusnya tradisi ini ditananmkan pada setiap diri sanubari warga Mongondow.

“ Kalau di jawa ada ketupat, ya..seharusnya di mongondow pula harus ada  tradisi ini sebagai penutup lebaran,” katanya.

Pekan lalu, setelah lebaran Idul Fitri di setiap pelosok Bolaang Mongondow (Bolmong)  ada banyak yang telah menggelar kegiatan makan-makan yang dinamakan dengan hari raya kolipot, di mopait misalnya menggelar hari perayaan tersebut yang bertepat dilapangan mopait. Hari raya itu dihadiri ratusan pengunjung dan sangat meriah.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar